Sistem Informasi Penyaluran Pupuk Bersubsidi PT. Aneka Tani Mandiri Sampit di Kabupaten Kotawaringin Timur Berbasis Web
Sari
Penelitian ini dilatar belakangi oleh permasalahan sistem pengelolaan penyaluran pupuk bersubsidi Kabupaten Kotawaringin Timur. kendala yang dihadapi, diantaranya mengenai permintaan dan pembayaran pupuk kelompok tani dikarenakan jarak sehingga menyulitkan kelompok tani untuk melalakukan transaksi permintaan dan pembayaran sehingga menyebabkan lamanya waktu yang dibutuhkan dalam melakukan permintaan dan pembayaran pupuk oleh kelompok tani. Selain itu informasi tentang stok pupuk tidak banyak diketahui oleh kelompok tani. Penelitian ini menggunakan metode wawancara, observasi dan studi pustaka. Penelitian dilakukan secara bertahap untuk mengetahui masalah dan solusi yang tepat untuk PT. Aneka Tani Mandiri di Kabupaten Kotawaringin Timur. Hasil penelitian Sistem Informasi Penyaluran pupuk pada PT. Aneka Tani Mandiri di Kabupaten Kotawaringin Timur. Tim merupakan suatu situs pengajuan dan pembayaran yang dibangun dan dijalankan dengan menggunakan beberapa media sehingga memungkinkan dilakukannya suatu proses transaksi pengajuan dan pembayaran secara online. Sistem Informasi Retribusi menggunakan PHP dan MYSQL, PHP singkatan dari Hypertext Preprocessor yang digunakan sebagai bahasa script server-side dalam pengembangan web yang disisipkan pada dokumen HTML. Penggunaan PHP memungkinkan web dapat dibuat dinamis sehingga maintenance situs web tersebut menjadi lebih mudah dan efesien. MYSQL merupakan software yang tergolong sebagai DBMS (Database Management System) yang bersifat Open Source menyatakan bahwa software ini yang dilengkapi dengan source code (kode yang dipakai unutk membuat MySQL). Dengan dibuatnya sistem informasi ini, dapat mempermudah kelompok tani untuk melakukan permintaan dan pembayaran pupuk serta mempermudan admin untuk melihat data permintaan, pembayaran dan laporan.
Teks Lengkap:
PDFRefbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
JPDF: Jurnal Penelitian Dosen FIKOM (UNDA)
Gedung Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Darwan Ali, JL. Batu Berlian, No. 10, Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, Provinsi Kalimantan Tengah, 74322

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.




